KUMPULAN SOAL ASESMEN SUMATIF
![]() |
Siswa Kelas 5 SDN 2 Kritig Tahun Ajaran 2023/2024 |
Asesmen Sumatif
Asesmen sumatif, yaitu asesmen yang dilakukan untuk memastikan ketercapaian keseluruhan tujuan pembelajaran. Asesmen ini dilakukan pada akhir proses pembelajaran atau dapat juga dilakukan sekaligus untuk dua atau lebih tujuan pembelajaran, sesuai dengan pertimbangan pendidik dan kebijakan satuan pendidikan.
Penilaian atau asesmen sumatif pada jenjang pendidikan dasar dan menengah bertujuan untuk menilai pencapaian tujuan pembelajaran dan/atau CP peserta didik sebagai dasar penentuan kenaikan kelas dan/atau kelulusan dari satuan pendidikan. Penilaian pencapaian hasil belajar peserta didik dilakukan dengan membandingkan pencapaian hasil belajar peserta didik dengan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran.
Adapun asesmen sumatif dapat berfungsi untuk:
- alat ukur untuk mengetahui pencapaian hasil belajar peserta didik dalam satu atau lebih tujuan pembelajaran di periode tertentu;
- mendapatkan nilai capaian hasil belajar untuk dibandingkan dengan kriteria capaian yang telah ditetapkan; dan
- menentukan kelanjutan proses belajar siswa di kelas atau jenjang berikutnya.
Asesmen sumatif dapat dilakukan setelah pembelajaran berakhir, misalnya pada akhir satu lingkup materi (dapat terdiri atas satu atau lebih tujuan pembelajaran), pada akhir semester dan pada akhir fase; khusus asesmen pada akhir semester, asesmen ini bersifat pilihan. Jika pendidik merasa masih memerlukan konfirmasi atau informasi tambahan untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik, maka dapat melakukan asesmen pada akhir semester. Sebaliknya, jika pendidik merasa bahwa data hasil asesmen yang diperoleh selama 1 semester telah mencukupi, maka tidak perlu melakukan asesmen pada akhir semester. Hal yang perlu ditekankan, untuk asesmen sumatif, pendidik dapat menggunakan teknik dan instrumen yang beragam, tidak hanya berupa tes, namun dapat menggunakan observasi dan performa (praktik, menghasilkan produk, melakukan projek, dan membuat portofolio).
Dalam konteks pendidikan di kelas 5 Sekolah Dasar, asesmen sumatif memiliki peran penting dalam mengevaluasi pemahaman siswa terhadap berbagai mata pelajaran. Guru merancang berbagai bentuk asesmen, seperti ujian tertulis, proyek kelompok, atau tugas individu, untuk mengukur kemampuan siswa dalam mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan dalam kurikulum. Hasil asesmen ini memberikan gambaran yang jelas tentang kemampuan individu siswa dalam setiap mata pelajaran.
Selain sebagai alat evaluasi, asesmen sumatif juga digunakan sebagai dasar untuk memberikan laporan perkembangan kepada orang tua siswa. Informasi ini sangat berharga bagi orang tua untuk memahami kemajuan pendidikan anak mereka dan memberikan dukungan yang tepat.
Jadi, asesmen sumatif merupakan bagian yang integral dalam proses pembelajaran di kelas 5 Sekolah Dasar yang membantu memastikan pencapaian tujuan pembelajaran, dan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang kemampuan siswa dalam berbagai mata pelajaran.
Berikut ini kumpulan soal asesmen sumatif kelas 5 semester 1:
Pendidikan Pancasila
TP Murid mampu menjelaskan penerapan nilai-nilai Pancasila
TP Peserta didik mampu menganalisis bentuk sederhana norma, aturan, kewajiban dan hak
Matematika
TP Perkalian dan pembagian pecahan desimal
TP Peserta didik mampu menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan KPK dan FPB
TP Siswa mampu mengukur besar sudut
Asesmen sumatif materi pengolahan data
Bahasa Indonesia
TP Cerita Fiksi, Ide Pokok, Informasi dari teks, Kiasan, Kalimat langsung dan tidak langsung
TP menganalisis informasi berupa, prosedur, dan nilai yang terkandung dalam teks
IPAS
TP mengidentifikasi dan menunjukkan kekayaan alam yang ada di sekitarnya dan merefleksikannya
TP Peserta didik mampu menceritakan perjuangan bangsa Indonesia dalam melawan imperialisme
Jenis Usaha dalam Kegiatan Ekonomi
Seni Musik
TP Murid mampu mengidentifikasi alat-alat musik yang menghasilkan bunyi
Seni Rupa
TP Siswa mengenal unsur, prinsip seni rupa, dan prinsip ritme pada obyek di sekitar kita
Latihan Soal
IPAS
Hebat, luar biasa pak guru Badrus, postingan sangat bermanfaat dan membantu.
BalasHapusBoleh minta nomor wa?
TERIMA KASIH PAK... SUDAH BANYAK MEMBANTU. SEMOGA BAPAK SEHAT SELALU DAN SELALU DALAM KESUKSESAN DALAM SEGALA HAL..AAMIIN
BalasHapus